Teknik Kyukpa adalah Teknik pemecahan benda keras dengan menggunakan
sasaran obyek benda mati seperti batu bata, genteng, ataupun papan kayu.
Teknik ini merupakan salah satu teknik yang di pelajari dalam latihan
beladiri Taekwondo selain Kyorugi dan Poomsae. Tujuan dari latihan
Kyukpa ini adalah untuk menguji ketepatan dan kekuatan dari Teknik
dasar yang dipelajari dalam Taekwondo.
Dalam melakukan Kyukpa tersebut seorang Taekwondoin umumnya
menggunakan berbagai macam Teknik tendangan, pukulan, sabetan, bahkan
dengan tusukan jari. Ketepatan dan penggunaan teknik yang benar sangat
menentukan keberhasilan dalam melakukan Kyukpa ini. Jadi jangan sekali –
kali mencoba teknik ini jika Teknik dasar belum kamu kuasai ya teman.
Berikut cuplikan demo dari Teknik Kyukpa yang dilakukan para master Taekwondo, selamat menonton. Dont Try this At Home
sumber:http://belajartaekwondo.com/category/teknik-dasar-taekwondo/
Kamis, 23 Maret 2017
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar